Deadline : 10 Februari 2017
Lomba Foto BFI Photo Competition 2017
“Kreativitas dan Inovasi Indonesia”
PENJELASAN TEMA:
Kreativitas merupakan kemampuan seseorang untuk menciptakan sesuatu yang baru; baik berupa gagasan maupun karya nyata; yang relatif berbeda dengan hal-hal yang telah ada sebelumnya.Inovasi merupakan perwujudan ide baru (baik secara sederhana maupun kompleks) yang bermanfaat/berfungsi memberikan solusi, variasi atau ciri khas baru dalam menghasilkan suatu produk atau layanan yang lebih baik, lebih cepat dan/atau lebih akurat, berdasarkan trend di masyarakat serta memenuhi tuntutan zaman.
PENDAFTARAN DAN PERIODE LOMBA
- 10 Desember 2016 – 10 Februari 2017
PAMERAN KARYA FOTO
- 20 – 26 Februari 2017 di Toko Buku Kinokuniya, Sogo Plaza Senayan, Jakarta Selatan
WORKSHOP DAN PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA
- Sabtu, 25 Februari 2017, di Toko Buku Kinokuniya, Sogo Plaza Senayan, Jakarta Selatan
DEWAN JURI
- Darwis Triadi
- Heret Frasthio
- perwakilan PT BFI Finance Indonesia Tbk
HADIAH LOMBA FOTO
- Juara I Rp 15.000.000,00
- Juara II Rp 10.000.000,00
- Juara III Rp 5.000.000,00
- Finalis 12 orang @Rp 1.000.000,00
SYARAT DAN KETENTUAN TEKNIS LOMBA
- Terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.
- Foto harus sesuai tema (“Kreativitas dan Inovasi Indonesia”), karya sendiri (bukan milik orang lain), belum pernah dipublikasikan dan diikutsertakan pada lomba sejenis.
- Formulir pendaftaran dapat di-download melalui website BFI: www.bfi.co.id.
- Jenis dan merek kamera yang digunakan bebas, kecuali kamera HP dan smartphone.
- Peserta dapat mengirimkan maksimal 3 (tiga) foto dengan format file JPG, minimum 2MB dengan resolusi 300 DPI.
- Rekayasa dan olah digital diperbolehkan, sebatas perbaikan kualitas foto (sharpening, cropping, color balance, level, dodge/burn dan saturasi warna), tanpa mengubah keaslian objek foto.
- Hasil foto tidak diperkenankan mengandung unsur provokatif, pornografi dan SARA.
- BFI tidak bertanggung jawab terhadap tuntutan pihak lain atas penggunaan fasilitas, lokasi, model dan objek lainnya untuk foto yang dikirimkan.
- Foto yang dikirim menjadi hak milik BFI sepenuhnya dan BFI berhak melakukan perubahan serta menggunakan hasil karya tersebut tanpa batas waktu.
- BFI berhak mendiskualifikasi peserta lomba sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap melakukan kecurangan.
- Segala informasi dapat dilihat di website www.bfi.co.id, Facebook (BFI Finance), Twitter dan Instagram (@BFIFinance).
- Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat.
SYARAT PENGUMPULAN FOTO
- Peserta lomba wajib mengirimkan hasil foto dilengkapi dengan formulir pendaftaran yang telah diisi lengkap serta softcopy KTP peserta melalui email ke alamat photocompetition.bfi@gmail.com dengan subjek: Nama Lengkap_No. KTP_No. Telp.
- Batas akhir penerimaan foto: Jumat, 10 Februari 2017, pukul 17.00 WIB.
FORMULIR PENDAFTARAN KLIK DISINI